November 30, 2017

Teh Prendjak Oleh-oleh Dari Batam, Kepulauan Riau Yang Sudah Sampai Malaysia Dan Singapura

by , in
Selain Teh Naga dan Teh Bendera yang fakus ke teh vanilanya. Ada satu lagi teh vanila yang cukup dikenal masyarakat yaitu Teh Prendjak. Wangi vanila Teh Prendjak berbeda dengan wangi vanila Teh Naga dan Teh Bendera. Wangi vanila Teh Prendjak tidak terlalu strong seperti Teh Naga dan tidak terlalu soft seperti Teh Bendera. Aroma vanilanya bisa dibilang cukup dan nikmat.

Teh Prendjak Kemasan 50g

Teh Prendjak diprodusi di CV. Panca Rasa, Tanjung Pinang, Kepulauan Riau. Bagi warga Kepulauan Rian dan sekitarnya pasti sudah tidak asing lagi dengan teh ini. Walaupun Kepulauan Riau tidak memiliki perkebunan teh, Teh Prendjak sudah menjadi oleh-oleh wisatawan yang berkunjung ke Batam.


Untuk pemasarannya, Teh Prendjak sudah dipasarkan dihampir seluruh kota di Pulau Sumatra dan sudah merambah ke kota-kota di Pulau Jawa. Bahkan Teh Prendjak juga dipasarkan di negara tetangga yaitu Malaysia dan Singapura walaupun belum begitu banyak. Untuk warga Jogja bisa menikmati teh vanila merk Prendjak ini di Kedai Lokalti yang beralamat di Taman Kuliner, Condong Catur, Sleman. Bagi yang ada diluar Jogja bisa membeli Teh Prendjak ini di toko online. Jangan sampai melewatkan kenikmatan Teh Prendjak ini. -H2R-

Teh Prendjak

November 29, 2017

7 Tips Menyimpan Teh Agar Manfaatnya Tidak Hilang Dan Kesegarannya Terjaga

by , in
Teh merupakan minuman berbahan dasar alami yang mempunyai banyak manfaat bagi tubuh kita. Misalkan teh hijau memiliki kandungan antioksidan yang tinggi yang salah satu manfaatnya untuk mengurangi kolesterol, bahkan untuk program diet teh ini sangat dianjurkan sekali. Banyak lagi jenis teh lainnya yang juga memiliki banyak manfaat.
Wadah Teh
Teh terbuat dari bahan-bahan alami tanpa tambahan kimia. Salah satu tambahannya misal teh melati, hanya ditambahkan bunga melati sebagai penambah aroma pada teh. 

Selain berbahan baku alami, proses pengolahan teh juga masih alami yaitu dengan cara pengeringan. Maka dari itu dibutuhkan tips-tips agar teh yang kita beli tidak gampang rusak. Berikut tujuh tips agar teh yang kita seduh tetap segar: 

1. Simpan ditempat kering

Sudah dijelaskan tadi proses pembuatan teh yaitu dengan cara pengeringan. Maka teh yang belum diseduh harus dijauhkan dari tempat yang lembab. Agar teh tidak cepat busuk dan merusak kesegaran teh. Jangan menyimpan teh di dalam kulkas dan tidak menyimpan teh dekat dengan westafel.  

2. Simpan ditempat tertutup

Simpan teh didalam tempat tertutup. Sebaiknya teh disimpan di toples berbahan dasar kaca agar teh tetap kering dan kedap udara. 

3. Jauhkan dari bau menyengat

Teh bisa menyerap bau yang menyengat dan menghilangkan kesegaran teh yang akan diseduh. Pastikan teh jauh dari bahan makanan berbau tajam seperti bawang, durian, terasi dan lain sebagainya. Jauhkan juga dari bau tajam non-makanan seperti minyak, gas, dan lain sebagainya.


Saran Toples Teh Terbuat Dari Kaca 

4. Hindari dari udara terbuka

Udara terbuka bisa mempengaruhi aroma, rasa, dan manfaat yang terkandung dalam teh. Teh yang sudah teroksidasi dengan udara manfaat antioksidannya akan berkurang bahkan hilang. 

5. Perlindungan ganda pada toples

Apabila dikhawatirkan menyimpan teh dengan toples kaca kurang maksimal. Anda bisa membungkus terlebih dahulu tehnya menggunakan alumunium foil. Baru kemudian dimasukan ke dalam toples. 

Read More:

- Cara Sederhana Membuat Teh Ala Anak Kos Untuk Memenani Musim Hujan
18 Merk Teh Melati Lokal Indonesia Serta Karakteristiknya Menurut Kedai Lokalti

6. Hindari dari cahaya matahari dan panas

Selain tidak menyimpan teh ditempat yang lembab dan harus kering. Harus dipastikan juga tidak terkena cahaya dan panas matahari. Karena bisa membuat aroma dan rasa teh berubah dan dapat menghilangkan kesegaran teh. 

7. Jangan membeli teh dalam jumlah banyak

Apabila kita jarang meminum teh, diusahan membeli teh secukupnya untuk satu minggu sampai sebulan saja. Karena kalau salah menyimpannya bisa jadi kandungan tehnya berubah dan manfaatnya berkurang. Untuk satu cangkir teh bisa dibuat dengan satu sampai dua sendok teh. Keuntungan membeli teh yang sedikit dan sering, kita bisa mencoba lebih banyak teh.

Walaupun teh memiliki tanggal kadaluarsa yang cukup lama, apabila kita tidak menyimpannya dengan benar kandungan dalam teh akan berubah dan manfaatnya bisa berkurang bahkan hilang. Demikian tujuh tips cara menyimpan teh yang bisa anda coba dirumah. Semoga bermanfaat. -H2R-



November 28, 2017

Cara Sederhana Membuat Teh Jahe Ala Anak Kos Untuk Memenani Musim Hujan

by , in
Indonesia sudah mulai memasuki musim penghujan. Tiap hari turun hujan, baik itu pagi, siang, sore, malem maupun sepanjang hari tanpa henti. Setiap turun hujan kadang kita malas melakukan sesuatu, mager istilah zaman now-nya. Yang kita inginkan hanyalah tidur dikasur seharian ditemani selimut yang tebal.
Teh Jahe
Apalagi kita sebagai mahasiswa, kadang untuk berangkat kuliah pun berat rasanya apabila hujan sedang turun. Kos-kosan bagaikan istana yang enggan untuk ditinggalkan. Biasanya saat hujan turun kita memerlukan kehangatan lebih selain selimut dan kasur. Entah itu makanan atau minuman.

Dalam artikel ini saya akan membahas cara membuat Teh Jahe yang gampang dengan bahan-bahan yang hanya tersedia di kos-kosan. Kenapa harus Teh Jahe? Jahe disamping bisa rasa hangat untuk tubuh karena kandungan zingeronnya, jahe juga mempunya beragam macam manfaat seperti vitamin, A, C, E, dan B-kompleks, juga mineral magnesium, fosfor, potasium, besi, zink, kalsium, serta beta-karoten. Dan yang paling penting, jahe juga mudah didapatkan.


Walaupun sebenarnya banyak minuman kemasan yang berbahan baku jahe seperti wedang jahe, jahe susu, teh jahe dan sebagainya. Diartikel ini akan membahas cara membuat teh jahe dengan bahan baku yang alami dan mudah untuk membuatnya. Berikut tata cara pembuatannya.

Bahan-bahan yang digunakan:

Jahe

Jahe
Jahe yang digunakan sesuai selera masing-masing. Bila ingin mendapatkan rasa yang cukup pedas bisa menggunakan lebih banyak jahe begitu pun sebaliknya. Untuk satu gelas teh jahe biasa menggunalan dua ruas jahe sebesar jempol.

Teh

Teh  Melati Indonesia

Teh yang digunakan bisa teh celup maupun teh tubruk. Saran saya pilih teh yang harum melatinya kuat. seperti Teh Dandang.

Gula

Bila yang suka manis bisa ditambahkan gula secukupnya.

Alat-alat yang dibutuhkan:

Heater (pemanas air yang menggunakan listrik)

Biasanya anak kos punya heater dikamar kosnya masing-masing. Jadi, kita cukup menggunakan heater untuk memanaskan air. Lebih simple dan lebih mudah tanpa harus membuatnya didapur.

Gelas dan Sendok

Cara membuat teh jahe

  1. Panaskan air secukupnya atau satu gelas air pada heater.
  2. Bersihkan jahe dengan cara mengupas kulit jahenya sampai bersih. Tips cara mudah membersihkan kulit jahe menggunakan sendok. Kemudian ditumbuk sampai hancur.
  3. Masukan teh teh tubruk atau teh celup pada gelas. Untuk teh tubruk gunakan 2 sendok teh serbuk teh. Kalau teh celup cukup gunakan satu kantong teh celupnya.
  4. Apabila air sudah mendidih, tuangkan pada gelas yang sudah terisi teh tubruk atau teh celup.
  5. Tambahkan jahe yang sudah ditumbuk sebelumnya. Diamkan 3-5 menit dan gelas ditutup.
  6. Selanjutnya tambahkan gula secukupnya bagi yang suka manis.
  7. Teh jahe siap dihidangkan.

Catatan: bagi yang mempunyai kompor atau alat lainnya yang mengeluarkan api, bisa membakar jahenya terlebih dahulu sebelum ditumbuk. Agar aroma jahenya lebih kuat.

Cara membuat teh jahe untuk anak kos yang sangan sederhana bisa kalian praktekan di kos masing-masing. Bisa menemani musih hujan kalian agar tetap hangat. Semoga bermanfaat. -H2R-
November 27, 2017

Teh Gunung Satria Dari Banjarmasin, Teh Rempah-rempah Indonesia

by , in
Teh yang satu ini memiliki ciri khas yang sangat unik, berbeda dengan teh-teh pada umumnya. Biasannya teh beraroma bunga melati, akan tetapi Teh Gunung Satria ini memiliki aroma rempah-rempah. Pengalaman saya minum Teh Gunung Satria ini sangatlah unik. Dari pertama mencium serbuk teh sudah berbeda sekali. Setelah diseduh aromanya semakin kuat bau rempahnya. Pun rasa tehnya sedikit berasa rempahnya. Walaupun saya kurang begitu paham komposisi yang digunakan untuk membuat Teh Gunung Satria ini, saya berkesimpulan teh ini menambahkan rempah -rempah saa pembuatannya.
Teh Gunung Satria

Bagi masyarakat di Pulau Jawa seperti saya mungkin teh Gunung Satria ini kurang begitu familiar. Iya, memang Teh Gunung Satria ini bukan diproduksi di Jawa. Teh Gunung Satria berasar dari Kalimantan, lebih tepatnya Banjarmasin di produsi oleh CV. Gunung Satria Abadi.

Di kota asalnya yaitu banjarmasih dan beberapa daerah di Kalimantan, Teh Gunung Satria merupakan salah satu primadona teh. Dari beberapa artikel yang saya baca, Teh Gunung Satria selalu hadir menemani  warga Kalimantan baik itu di meja makan, di warung-waruang semacam angkringan yang ada di Jogja, di warung Soto Banjar, sampai ke restauran-restauran di berbagai daerah di Kalimantan.
Serbuk Teh Gunung Satria
Tidak sedikit orang yang berkunjung ke Banjarmasin dan menikmati Teh Gunung Satria mereka membawa teh ini sebagai buah tangan khas Banjarmasin. Untuk menikmati teh ini memang susah di dapat di daerah-daerah selain di Kalimantan. Pernah saya temui juga orang Kalimantan yang sedang merantau di Pulau Jawa dan merindukan teh ini kesusahan untuk mencarinya.

Teh Serbuk Gunung Satria Kemasan 40g

Bagi yang tinggal di Yogyakarat bisa menikmati Teh Gunung Satria ini di Kedai Lokalti yang beralamat di Taman Kuliner Condong Catur, Sleman. Bagi yang tinggal selain di Yogyakarta bisa membeli Teh Gunung Satria secara online.  Karena setelah saya cek, banyak juga yang menjual teh ini dan anda bisa mencarinya dibeberapa online market place.
November 26, 2017

Teh Tjatoet Kuning dan Hijau Ciri Khas Angkringan Yogyakarta

by , in
Teh Tjatoet Kuning dan Tjatut Hijau
Teh Tjatut Kuning dan Tjatut Hijau
Teh Tjatut Hijau dan Tjatut Kuning masing-masing mempunyai karakteristik teh yang berbeda. Teh Tjatut Kuning lebih dominan pekat seduhan tehnya dan Teh Tjatut Hijau lebih dominan rasa sepatnya. Walaupun berasal dari pabrik yang sama setiap jenis Teh Tjatut memiliki ciri khas berbeda.

Teh Tjatut berasal dari salah satu kota penghasil teh di Indonesia yaitu Tegal. Lebih tepatnya di Slawi, Tegal, Jawa Tengah. Sejarah Teh Tjatoet ini berawal dari Sispramono yang mengawali bisnisnya pada tahun 1942. Sispramono pertama kali meracik teh wangi 2 Tang dan memasarkannya ke setiap Pelosok Tegal. Kemudian berselang beberapa tahun kemudian memperluas pasarnya ke daerah Jawa Tengah, Jawa Timur dan Jawa Barat. Hingga saat ini Teh 2 Tang masih tetap eksis di Indonesia.


Serbuk Teh Tjatut Kuning
Kembali ke Teh Tjatoet, angkringan-angkringan yang ada di Yogyakarta sering menggunan Teh Tjatoet ini. Teh Tjatoet sangan mudah untuk dicari di Yogyakarta, hampir disetiap pasar banyak dijual, itulah kenapa banyak pedagang angkringan banyak yang menggunakan teh ini.

Para pedagang angkringan biasanya memadukan dua merk untuk sajian tehnya. Teh Tjatoet Kuning dan Tjatoet Hijau yang masing-masing memiliki karakteristik pekat dan sepat, digabung dengan teh yang memiliki karakteristik dominan di harum melatinya. Misal teh Tjatoet Kuning  digabungkan dengan Teh Dandang hasil racikannya dominan sepat harum. Begitu juga Teh Tjatoet Hijau digabung dengan Teh Dandang memiliki karakteristik dominan tehnya yaitu sepat harum.
Kemasan Teh Tjatut Hijau 80gr
Itulah mengapa teh yang kita minum di angkringan berbeda dan lebih nikmat dari teh yang kita buat sendiri. Jadi boleh nih dicoba di rumah masing-masing menggabungkan dua atau lebih merk teh, hasilnya pasti unik-unik dan lebih nikmat. 
November 25, 2017

Ginastel Teh Kepala Djenggot dan Teh Gardoe

by , in
Teh Kepala Djenggot
Teh Kepala Djenggot Biru dan Hijau
Dari namanya saja sudah sangat unik dan mudah untuk dikenal. Teh Kepala Djenggot merupakan teh dari PT. Gunung Subur Sejahtera. Perusahaan yang beralamat di Solo ini sudah berdiri sejak tahun 1951. Perusahaan yang sudah berdiri selama 66 tahun ini tidak hanya memproduksi teh saja, tetapi perusahaan ini juga memproduksi kopi.
Pada artikel ini yang akan dibahas adalah teh melati Kepala Djenggot. Teh Kepala Djenggot memiliki kepekatan yang lebih dominan. Aroma melatinya cukup terasa dan memiliki rasa sepat yang cukup. 
Selain Teh Kepala Djenggot PT. Gunung Subur Sejahtera mempunyai produk teh melati lain yaitu Teh Gardoe. Karakteristik Teh Gardoe lebih dominan diharum melatinya.
Teh Gardoe

Teh Hijau Kepala Djenggot
PT. Gunung Subur Sejahtera mengeluarkan produk lokal untuk memenuhi kebutuhan teh orang Solo dan sekitarnya yang mempunya ciri khas saat ngeteh yaitu legi, panas, dan kentel atau biasa disingkat GINASTEL. Kedua merk teh tersebut memenuhi kriteria GINASTEL sehingga diterima masyarakat Solo dan sekitarnya hingga kota-kota lain di Indonesia.

Produk-produk PT. Gunung Subur Sejahtera diantaranya:
  • Teh Melati Kepala Djenggot
  • Teh Melati Gardoe
  • Teh Hijau Kepala Djenggot
  • Teh Rasa Buah Kepala Djenggot (Lemon dan Blackcurrant)
  • Teh Herbal Kepala Djenggot (Ginger, Gingseng, dan Jahe Wangi)
  • Kopi Kepala Djenggot (Kopi Jahe dan Kopi Ginseng)
Serbuk Teh Melati Kepala Djenggot
Produk PT. Gunung Subur Sejahtera tidak hanya memasarkan produknya di Indonesia, tetapi sudah mengekspor produknya ke manca negara dengan kemasan yang tentunya lebih eksklusif.


November 24, 2017

Lima Jenis Teh Dan Khasiatnya Bagi Tubuh

by , in
Teh yang kita minum sehari-hari kebanyakan adalah teh melati atau teh hijau. Ternyata selain dua teh tersebut masih ada jenis-jenis teh lainnya yang mempunyai beragam manfaat, aroma dan rasa yang berbeda-beda. Berikut adalah penjelasan secara singkat jenis-jenis teh:

1. Teh Melati

Teh Melati (Sumber foto: ilmukesehatan.info)
Teh Melati/Jasmine Tea, juga biasa disebut Teh Wangi. Teh ini merupakan teh yang mudah untuk ditemui dan sudah menjadi bagian dari kehidupan kita. Teh melati berasal dari teh hijau yang diolah lebih lanjut melalui proses penggosongan dan pewangian menggunakan bunga melati. Seduhan teh wangi beraroma bunga yang berkombinasi dengan rasa tehnya sendiri.


2. Teh Hijau

Teh Hijau (Sumber foto: lifestyle.kompas.com)
Teh hijau merupakan teh yang benar-benar komposisinya tidak menggunakan campuran apapun. Jenis teh yang satu ini umum dikenal sebagai teh kesehatan, terutama dalam melangsingkan tubuh. Selain itu, sebagian masyarakat juga percaya jika dengan mengkonsumsi teh hijau dapat menurunkan tekanan darah tinggi. Polifenol yang dijaga tetap utuh selama proses pengolahan, menciptakan citarasa sepat yang kuat dan warna air seduah kuning kehijauan. Di Indonesia, teh hijau ini umumnya diolah lebih lanjut menjadi teh wangi melati.


3. Teh Hitam

Teh Hitam (Sumber foto: hellosehat.com)

Perbedaan karakteristik teh hitam dibandingkan teh hijau dan teh oolong adalah karena berubahnya polifenol menjadi theaflavin dan thearubigin melalui proses oksimatis. Kesan segar yang diperoleh dari seduhan teh hitam karena adanya kombinasi theaflavin dan kafein. Theaflavin berperan dalam menciptakan warna seduhan kuning kemerahan, sedangkan thearubigin merah kecoklatan. Secara garis besar, metode pembuatan teh hitam dibagi menjadi metode orthodox dan CTC (Cutting, Tearing, Curling).

Ada 3 grade teh hitam, dimana semakin rendah gradenya maka warna teh kering akan nampak makin merah. Hal tersebut disebabkan makin banyaknya batang dalam teh. Semakin bagus grade blacktea, maka semakin banyak komponen daun dalam teh yang ditandai dengan penampakan blacktea terlihat lebih hitam dan jika disentuh masih terasa partikel potongan daun (cenderung kasar).

4. Teh Oolong

Teh Oolong (Sumber foto: health.liputan6.com)
Mungkin sebagian masyarakat belum familiar dengan teh oolong ini. Secara fisik, penampilan kering dari teh oolong ini berupa bulatan kecil saja. Namun ketika diseduh, bulatan kecil tersebut akan mengembang menjadi beberapa helai daun. Teh ini berbeda dari teh hijau yang polifenolnya masih utuh maupun teh hitam yang polifenolnya sudah berubah menjadi zat lain. Teh oolong berada diantara kedua teh hijau dan teh hitam, sehingga mempunyai kandungan antioksidan yang lebih lengkap.

5. Teh Putih

Teh Putih (Sumber foto: infiline.com)
Teh Putih atau White Tea dibuat dari bagian pucuk teh yang masih kuncup . Disebut White Tea karena penampakannya berwarna putih keperakan mengkilat yang berasal dari bulu-bulu yang menyelimutinya. Teh Putih memiliki kandungan antioksidan tertinggi yang tetap terjaga hingga menjadi white tea. Jika Anda meminum white tea yang diseduh selama 3 menit, maka Anda akan mendapatkan rasa white tea yang lembut, menyegarkan serta beraroma wangi. Teh putih ini merupakan teh yang paling mahal karena hanya menggunakan pucuk daun teh saja untuk bahan pembuatannya. Pucuk daun teh tersebut harus dipetik pada saat-saat tertentu. Setiap pohon teh hanya menghasilkan sedikit pucuk, berbeda dengan teh lainnya yang menggunakan daun tehnya. Itulah mengapa teh putih sangat mahal.

November 23, 2017

Teh Dandang Pekalongan dan Sejarah Waduk Gajah Mungkur

by , in
Teh Dandang Biru
Teh Dandang
Dandang merupakan priuk besar untuk mengukus nasi, biasanya dibuat dari tembaga atau alumunium. Gambar dandang inilah yang sering kita liat dari salah satu merk teh yang sudah sangat terkenal yaitu Teh Dandang.

Teh Dandang mulai dipasarkan sejak tahun 1957 oleh Perusahaan Teh Kartini (sekarang PT Kartini Teh Nasional) yang bertempat di kota yang terkenal penghasil batik yakti Pekalongan, Jawa Tengah. Daerah pemasaran pertama Teh Dandang ini yaitu di daerah Wonogiri. Kemudian meluas ke Simo, Kulon Progo, dan Kendal Kali Wungu.


Baca juga: Teh Jawa

Ada cerita menarik dari history Teh Dandang ini. Pada tahun 1976 di daerah pemasaran pertama Teh Dandang yaitu Wonogiri, akan ada proyek pembuatan Waduk Gajah Mungkir. Waduk Gajah Mungkur sudah bisa kita nikmati manfaatnya saat ini. Dari proyek tersebut pemerintah harus mentransmigrasikan sekitar tiga kecamatan ke Sitiung, Sumatra Barat.

Teh Dandang sudah melekat dihati masyarakat Wonogiri dan sudah menjadi bagian dari masyarakat Wonogiri pada saat itu. Warga yang bertransmigrasi pada saat itu mendapat kiriman rutin Teh Dandang dari Pekalongan ke Sumatra dengan jalur udara karena pada saat itu belum ada Trans Sumatra.
Teh Dandang Biru Kemasan 80gr
Teh Dandang saat ini sudah mempunyai banyak produk salah satunya Dandang Biru. Dandang Biru mempunya harum melati yang lebih dominan dari pada rasa sepat dan tingkat kekentalannya. Pemasaran Teh Dandang sudah sampai ke seluruh Indonesia. Jadi, tidak usah khawatir tidak bisa menikmati Teh wangi ini.

Berikut produk Teh Dandang:
  • Teh Dandang Hitam
  • Teh Dandang Merah
  • Teh Dandang Biru
  • Teh Dandang Putih
  • Teh Dandang Hijau
  • Teh Dandang Kraff
  • Teh Dandang Vanila
  • Teh Dandang Jasmine Tea Celup
  • Teh Dandang Black Tea Celup
Serbuk Teh Melati Dandang

Produk teh Dandang tidak hanya teh melati saja, Teh Dandang juga mempunya produk premium, diantaranya:
  • Dandang Premium White Tea
  • Dandang Oolong Tea
  • Dandang Hong Cha Tea
  • Dandang Premium Tea
  • Dandang Premium Jasmine Tea -H2R-

November 22, 2017

18 Merk Teh Melati Lokal Indonesia Serta Karakteristiknya Menurut Kedai Lokalti

by , in
Karakteristik Tiap Teh

Teh melati dibuat dari campuran daun teh dan bunga melati. Setiap teh melati yang kita minum pasti komposisinya dua bahan tersebut. Tapi setiap merk pasti mempunyai karakteristik yang berbeda-beda. Diklasifikasikan sesuai dengan tingkat Harum, Pekat, dan Sepat yang dominan. 

Jadi walaupun terbuat dari komposisi yang sama, tiap pabrik teh mempunyai cara pengolahan tersendiri. Takaran bahan baku yang berbeda-beda serta kualitas daun yang dipilih. Sehingga tiap merk teh mempunyai karakteristiknya masing-masing. Berikut klasifikasinya:
 www.flickr.com
  • Teh Poci Kuning dominan harum
  • Teh Poci Biru dominan harum
  • Teh Poci Emas dominan harum
  • Teh Gopek dominan sepat
  • Teh Gardoe dominan harum
  • Teh Pandawa Lima dominan harum
  • Teh Sintren dominan harum
  • Teh Pecut dominan pekat
  • Teh Bandulan dominan sepat
  • Teh Tong Tji dominan harum
  • Teh 999 dominan pekat
  • Teh Dandang Biru dominan harum
  • Teh Jawa dominan harum
  • Teh Nyapu dominan pekat
  • Teh Tjatut kuning dominan pekat
  • Teh Tjatut Hijau dominan sepat
  • Teh Tang dominan sepat
  • Teh Kepala Jenggot dominan harum

Klasifikasi diatas merupakan hasil klasifikasi dari Kedai Lokalti yang beralamat di Taman Kuliner Condongcatur, Sleman, DI Yogyakarta. -H2R-


November 22, 2017

Teh Hitam Kaligua Produk PT.Perkebunan Nasional IX (Persero)

by , in
Teh Hitam Kaligua 
Teh Kaligua
Salah satu produk teh PT. Perkebunan Nasional IX (Persero) adalah Teh Kaligua. Teh Kaligua dihasilakn dari daun teh pilihan dari Perkebunan Argowisata Kaligua di Desa Pandansari, Kec. Pangguyungan, Kab. Brebes Jawa Tengah.

Perkebunan teh Kaligua adalah warisan Kolonial Belanda. Pabrik pengolahan teh dibangun sekitar tahun 1889 untuk memproses hasil daun teh menjadi teh hitam. Pada awal berdiri kebun teh dikelola oleh warga Belanda bernama Van De Jong dengan nama perusahaan John Fan & Pletnu.


Perkebuna Teh Kaligua ada pada ketinggian sekitar 1200 – 2000 mdpl dengan suhu  8oC – 22oC pada musim hujan dan 4oC – 12oC  pada musim kemarau. Jadi hampir setiap hari perkebunan teh inu selalu diselimuti kabut yang tebal. Perkebunan Teh Kaligua terletak lereng barat Gunung Slamet.
Serbuk Teh Hitam Kaligua
Karakteristik Teh Kaligua menurut saya hampir mirip dengan Teh Sumatra dari Medan. Serbuk tehnya lebih halus dan sudah tidak terlihat seperti daun teh. Wanginya khas dan mempunya hasil seduhan teh berwarna hitam. Teh ini cocok diminum panas maupun dingin. Bisa juga dicampur susu menjadi teh susu yang mirip dengan teh susu yang sudah dikemas dengan botol.


Pemasarannya cukup luas tidak hanya diwilayah Brebes dan sekitarnya. Tetapi sudah merambah pasar Jawa Tengah dan DI. Yogyakarta. Jadi, untuk yang tinggal di daerah Jawa Tengah dan DI. Yogyakarta bisa menikmati teh ini dengan membeli di penjual sekitar anda. Tapi untuk wilayah diluar pemasaran bisa mencarinya di toko online. -H2R-
Teh Kaligua Kemasan 100gr

November 21, 2017

Teh Poci dan Poci Sebagai Penambah Kenikmatan

by , in
Teh Cap Poci
Teh Tubruk Melati Poci

Pabrik teh di Tegal yang menguasai pasar dalam negeri salah satunya adalah Teh Cap Poci. Iya, teh ini sangan populer sekali di masyarakat Indonesia terutama di Pulau Jawa. Berdiri sekitar tahun 1940-an Teh Cap Poci ini masih tetap eksis sampai sekarang bahkan sudah melekat dibenak masyarakat Indonesia.

Teh Cap Poci berasal dari gabungan antara teh dan poci. Poci merupakan alat minum berupa ceret dan gelas yang terbuat dari tanah liat. Menurut sejarah penggunaan poci merupakan salah satu cara yang dikembangkan oleh masyarakat Cina. Budaya minum di Tegal sendiri dibawa oleh imigran dari Cina yang menetap di Tegal.


Baca juga: Teh Gopek

Karakteristik Cap Teh Poci ini lebih dominan harum melatinya dibandingkan teh merk lainnya. Memiliki rasa sepat dan kekentalannya cukup. Ada kepercayaan setelah menggunakan poci dalam menyajikan teh, bagian dalam poci tidak usah dibersihkan. Hanya dibuang daun hasil penyajiannya saja. Semakin tebal lapisan keraknya akan memberikan rasa yang lebih nikmat. Bahkan kalau sampai bertahun-tahun poci yang digunakan keraknya semakin tebal, nilai jual pocinya akan semakin mahal. Bahkan dicari penikmat teh sampai ke luar negeri
Poci Set (Sumber Foto: tripadvisor.com)

Dalam budaya menikmati teh salah satunya Teh Cap Poci ini ada istilah yang sering digunakan para penikmat teh yaitu wasgitel. Wasgitel merupakan singkatan dari wangi, panas, sepet, legi (manis), dan kentel. Maksudnya kriteria teh yang harum bunga melati. Disajiakn saat masih panas dengan menggunakan poci. Agak sepet saat diminum, ditambah gula batu agar terasa manis, dan kentel teh nya pas.


Produk-produk Teh Cap Poci sangat mudah ditemui. Mulai dari supermarket, minimarket, pasar tradisional bahkan ditoko kelontong dan warung-warung. Produknya mulai dari teh tubruk, teh celup bahkan waralaba teh siap sudah banyak kita jumpai. Disamping memproduksi teh, Teh Poci juga membuka peluang usaha bagi yang mau bekerja  sama dengan sistem frainchise. -H2R- 
November 19, 2017

Teh Tong Tji Tegal Resep Campuran Tradisonal

by , in
Teh Sejuta Umat Tong Tji
Teh Tubruk Kemasan Tong Tji
Siapa sih yang tidak kenal merk teh yang ini. Hampir semua penikmat teh pernah merasakan teh Tong Tji. Bahkan mungkin banyak yang setia dengan Teh Tong Tji. Teh yang berasal dari Tegal, Jawa Tengah memiliki aroma melati yang dominan. Tingkat sepat yang sedang dan hasil seduhan teh yang cukup pekat. Cocok untuk semua penikmat teh, karena rasanya benar-benar pas.

Tong Tji didirikan pada tahun 1938 sejak zaman penjajah Belanda dan tetap eksis sampai saat ini. Pendirinya Tan See Giam menciptakan resep pencampuran teh tradisional dengan menggunakan peralatan yang sederhana seperti kompor dan pot bambu pada saat itu. Tong Tji pada awal berdiri merupakan teh hasil industri rumahan dan terus berkembang hingga sekarang telah menjadi brand besar yang sangat terkenal.


Baca juga: Karakteristik Teh
Serbuk Teh Tong Tji
Tong Tji juga merupakan pelopor produk teh celup jasmine pertama di Indonesia pada tahun 1990.  Pada tahun 2003 Tong Tji mengembangkan sayap kembali dengan memulai bisnis minuman “ready to drink” dengan label Iced Tea di Tegal dan Purwokerto. Saat ini kita banyak temui booth hingga restoran Tong Tji di pusat-puast perbelanjaan karena saat ini Tong Tji tidak hanya menyajikan minuman saja, akan tetapi tersedia snack dan makanan berat.
Produk-produk Teh Tong Tji
  • Jasmine Tea
  • Frussion Tea (Campuran Aneka Buah)
  • Lemon Tea
  • Teh Jeruk Purut
  • Teh Super
  • Teh Melati Premium
  • Teh Hitam
  • Teh Hijau
  • Imperial Jasmine Tea
  • Poci Set



November 17, 2017

Teh Vanila Naga Yang Tidak Dapat Terpisahkan Dengan Kota Malang

by , in
Teh Vanila Naga
Teh Naga Kemasan Plastik
Teh terdiri dari berbagai macam jenis, dari yang tidak asing lagi bagi kita yaitu teh melati, teh hitam, teh hijau yang banyak khasiatnya, dan teh putih yang langka. Ada pula jenis teh vanila. Yups, teh vanila ini memiliki rasa dan aroma vanila. Pada prosesnya memang munggunakan vanila yang dicampurkan dengan daun teh sebagai bahan utamanya.

Baca Juga: Teh Gopek

Baca Juga: Karakteristik Teh 

Teh Naga merupakan teh Vanila yang berasal dari Malang. Teh ini sudah tidak asing lagi bagi warga Malang dan sekitarnya. Teh Naga biasa disajikan dirumah-rumah untuk konsumsi sendiri ataupun untuk minuman saat datang tamu. Teh Naga juga banyak disuguhkan di restoran maupun rumah makan di Malang dan sekitarnya. Jadi jangan heran kalau teh yang disajiakan saat bertandang ke 
Malang, rasa dan aroma tehnya berbeda dengan yang kita minum sehari-hari.

Aroma vanila Teh Naga ini sangan tercium sekali. Mencium wangi aroma vanilanya seperti minuman relaksasi. Apalagi kalau minum di kota asalnya yang memiliki cuaca dingin sangat nikmat sekali. Disamping aroma vanilanya yang kuat, Teh Naga ini memiliki rasa kemanis-manisan dan memiliki kepekatan yang sedang. Cocok diminum panas maupun dingin. Kalau diminum panas ditambah gula batu sebagai pelengkap kemanisan Teh Naga ini lebih cocok.
Serbuk Teh Vanila Naga
Diberi nama Teh Naga karena diketahui pemilik teh yang wangi ini merupakan keturunan Tionghoa. Naga dalam budaya Cina merupakan simbol kemakmuran, diharapkan Teh Naga ini membawa kemakmuran. Pada kemasan yang berwarna merah merupakan warna keberuntungan bagi orang Tionghoa.

Ada yang unik pada kemasan Teh Naga ini. Biasanya teh dikemas dengan kertas yang bentuk kotak atau menggunakan saringan yang dibentuk menjadi teh celup. Teh Naga ini menggunakan plastik untuk  pengemasannya. Walaupun pengemasan Teh Naga ada yang menggunakan kertas dan ada teh celupnya juga. Tapi teh yang dikemas menggunakan plastik lebih populer dibandingkan kemasan yang lainnya.

Teh Naga
Untuk pemasarannya sendiri masih di daerah Malang dan sekitarnya. Makanya walaupun kita tinggal masih sama-sama di Pulau Jawa jarang sekali menemukan Teh Naga ini. Tapi jangan khawatir, Teh Naga bisa kalian beli di online market place. Jadi yang penasaran dengan Teh yang sangat harum ini silahkan dicari dan dicoba sendiri kenikmatannya. -H2R-
November 17, 2017

Teh Gopek dan Cita Rasa Indonesia

by , in
Legenda Teh Gopek
Teh Gopek
Siapa sih yang tidak kenal teh yang satu ini? Iya, Teh Gopek namanya. Mungkin banyak orang yang memang fanatik banget sama teh yang satu ini. Karena disamping mudah didapatkan teh ini juga memiliki wangi melati yang cukup ditambah rasa sepetnya yang dominan dan kekentalan teh yang oke. Jadi kalau sudah pernah minum Teh Gopek ini, tidak akan lupa rasa maupun aromanya.

Baca juga: Karakteristik Teh

Teh Gopek merupakan produk teh asal Slawi. Lebih tepatnya di Jl. Pierre Tendean no. 5 Slawi 52415, Jawa Tengah. Berdiri sekitar tahun 1942 bersama dengan datangnya jaman penjajahan Jepang. Teh Gopek sudah berdiri kurang lebih 75 tahun lebih lama tiga tahun dari kemerdekaan Indonesia.

Dikutip dari web www.tehgopek.id, Nama GOPEK mengambil makna dari pucuk daun teh yang bagus, yakni Golden Orange PEKoe. Selain itu, nama Gopek juga berasal dari nama tengah lima pemuda keluarga Kwee, yaitu Kwee PEK Tjoe, Kwee PEK Hoey, Kwee PEK Lioe, Kwee PEK Lo dan Kwee PEK Yauw.

Baca juga: Teh Sumatra

Pada awal mula berdiri Teh Gopek merupakan Teh yang berasal dari industri rumahan dengan peralatan yang bisa dibilang sangan sederhana sekali. Kemudian berkembang menjadi perusahaan Firma (FA) dengan nama FA Limas Jaya. Selanjutnya pada tahun 2000 resmi menjadi PT. Gopek Cipta Utama dan sudah mendapatkan sertifikasi Halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI)
Serbuk Teh Tubruk Melati Cap Gopek
Produk-produk Teh Gopek banyak sekali dan sudah dipatenkan oleh perusahaan. Produk-produknya antara lain:
  • ·         Teh Gopek Super Kaca kemasan 90 gr
  • ·         Teh Gopek Hijau Kecil kemasan 40 gr
  • ·         Teh Gopek Hijau Besar kemasan 80 gr
  • ·         Teh Gopek Super Spesial kemasan 250 gr
  • ·         Teh Gopek Legenda  kemasan 4 gr x 5 sachet
  • ·         Teh Gopek Super Premium kemasan 9 gr
  • ·         Teh Gopek Celup kemasan 25 bag x 2 gr
  • ·         Teh Gopek Celup Amplop kemasan 25 bag x 2 gr
  • ·         Teh Gopek Tongki Biru Kecil kemasan 40 gr
  • ·         Teh Gopek Tongki Biru Besar kemasan 80 gr
  • ·         Teh Gopek Tongki Hijau kemasan 8 gr
  • ·         Teh Gopek Merah Kecil kemasan 40 gr
  • ·         Teh Gopek Merah Besar kemasan 80 gr
Teh Melati Gopek Kemasan 80gr
Selain menjual teh tubruk maupun teh celup. Teh Gopek juga menjual Poci set Gopek yang bahannya terbuat dari tanah liat, tiap dus eksklusif berisi 1 poci, 2 cangkir, dan 1 tatakan. Untuk mendapatkan Poci set Gopek bisa langsung membelinya secara online.  Untuk membeli Teh Gopek bisa ditemui di supermarket, minimarket, maupun pasar swalayan dan toko online/ onlien market place. Walaupun di tempat kita membeli tidak semua produk teh Gopek bisa dijumpai. Kebanyakan produk yang beredar dipasaran yaitu Teh Gopek Hujau kecil dan besar juga Teh Celupnya.-H2R-
November 17, 2017

Tiga Karakteristik Yang Terdapat Pada Teh (Harum, Sepat, dan Kental)

by , in
Karakteristik Teh yang Berbeda-beda
Anak Kecil Mau Minum Teh
Bila kita minum teh merk tertentu pasti akan berbeda karakteristiknya dengan teh dengan merk yang berbeda. Entah itu rasa atau aroma (bau harum). Tiap-tiap merk teh pasti mempunyai karakteristik yang dominannya masing-masing. Walaupun beberapa teh mungkin susah untuk dirasakan apa perbedaannya.

Tiap teh mempunyai kepekatan, harum, dan rasa sepat yang berbeda-beda. Kepekatan suatu teh bisa dilihat dari warna teh setelah diseduh. Apabila warnanya lebih ke warna hitam. Teh tersebut memiliki tingkat kepekatan yang cukup tinggi.

Selanjutnya harum teh, setiap teh pasti memiliki harum yang berbeda-beda. Walaupun misal teh tersebut merupakan teh melati. Memang semua merk teh melati pasti menggunakan bunga melati dalam pengolahannya. Akan tetapi hasil pengolahan teh tiap merk pasti berbeda dari harumnya. Ada yang kecium sekali wangi melatinya walaupun hidung kita tidak terlalu dekat dengan teh. Ada yang harum melatinya tercium saat kita menyeruput teh tersebut. 
Minum Teh Sudah Membuat Bahagia
Rasa sepat merk satu dengan merk lainnya pasti berbeda-beda. Itu pun tercipta saat pengolahan teh tiap-tiap pabrik dan karakteristik dari tanaman teh yang menjadi dasar bahan pengolahan pabrik tersebut. 

Tiap merk teh mempunyai karakteristik yang dominan dalam tehnya masing-masing. Ada yang dominan dari harumnya, kepekatannya, maupun rasa sepatnya. Seperti misalnya Teh Gopek memiliki karakteristik yang dominanya yakni rasa sepatnya atau poci yang memiliki karakteristik yang dominan yaitu harumnya. Untuk karakteristik tiap-tiap merk teh akan dibahas di artikel lainnya. -H2R-